Photography by Victor Yeremia
Project Type
Project Location
Ground Area
Building Area
Completion Year
Building Height
: Residential Building
: Solo Baru
: – sqm
: 675 sqm
: 2022
: 2 floors
Befit House adalah hunian modern tropical yang dirancang untuk mendukung gaya hidup sehat dan aktif. Pencahayaan alami menjadi fokus utama, dengan banyak jendela besar, pintu kaca, dan skylight untuk memaksimalkan sinar matahari. Cross ventilation diterapkan untuk mendinginkan ruangan, sementara shading fasad memberikan estetika modern dan minimalis serta melindungi indoor AC.
Photography by Victor Yeremia
Rumah ini juga memiliki roof garden di atas garasi sebagai area olahraga outdoor dan tempat bersantai. Taman tropis dengan pohon dan rerumputan hijau menambah suasana alami dan menenangkan. AC VRV Daikin dipilih untuk pendinginan yang stabil dan hemat energi, serta dapur modern fungsional yang memudahkan persiapan makanan sehat.
Dengan memadukan pencahayaan alami, sirkulasi udara alami, taman, dan kolam, Befit House menciptakan suasana harmonis yang nyaman dan indah. Kehadiran alam dan sinar matahari memberikan dampak positif pada kesehatan dan kesejahteraan penghuni rumah. Semua elemen ini bekerja sama untuk menciptakan kenyamanan dan keindahan yang optimal di dalam rumah.
ConArch Studio – Desainer arsitektur & interior rumah mewah (luxury house), komersial, dan kantor modern. Kami berpengalaman dalam menangani berbagai proyek bisnis, seperti apartemen, hotel, perumahan, serta perencanaan dan desain bangunan industri komersial. Menawarkan jasa desain gedung perkantoran, interior kantor, hingga desain pabrik dan fasilitas industri di sekitar Jakarta, Surabaya, Solo, dan seluruh Indonesia, ConArch Studio selama lebih dari 20 tahun telah membangun impian menjadi kenyataan. “Build Beyond Your Dreams”.